PERALATAN YANG HARUS DISIAPKAN JIKA INGIN MEMBUKA USAHA LAUNDRY UNTUK PARA PENGGUNA PADI UMKM BAGIAN I

Dikutip dari Moka Blog untuk anda UMKM yang ingin buka usaha laundry murah, perlu diketahui beberapa peralatan yang harus disiapkan untuk bisnis laundry murah. Penasaran apa saja barang-barangnya? Yuk, simak daftarnya berikut ini!

Mesin cuci, Mesin cuci bisa dibilang sebagai primadona dalam usaha laundry murah dan terbaik. Temukan mesin cuci yang sesuai dengan kebutuhan. Ada dua jenis mesin cuci yang bisa dipilih, yakni front load dan top load. Tipe top load umumnya lebih unggul dalam hal daya tampung terhadap beban berat. Selain itu, harganya lebih murah dibandingkan front load. Namun, kebutuhan air dan detergen dari tipe ini jauh lebih banyak. Nah, mesin cuci front load praktis dipakai karena Anda tak perlu ribet-ribet mengangkat pakaian. Tipe ini cenderung hemat air, hasil cuciannya lebih bersih, dan aman untuk pakaian berbahan tertentu. Sayangnya, Anda harus merogoh kocek lebih dalam untuk membelinya.

Timbangan, Barang yang satu ini wajib dimiliki setiap usaha laundry murah. Tanpa kehadiran timbangan, Anda akan kesulitan saat menentukan tarif jasa. Belilah timbangan yang berkualitas tinggi dan mampu mengukur secara akurat. Boleh saja memilih antara timbangan digital atau timbangan konvensional. Terlebih, sekarang sudah ada banyak toko online maupun toko fisik yang menyediakan timbangan. Pastikan timbangan yang dibeli mampu menahan beban hingga puluhan kilogram.

Detergen dan pewangi, Pakaian yang bersih dan wangi membuat siapa pun yang mengenakannya merasa nyaman. Oleh karena itu, detergen dan pewangi menjadi peran utama dalam bisnis laundry murah. Pelanggan akan memberikan ulasan positif jika hasil pekerjaan Anda berkualitas. Sediakan beberapa varian pewangi yang bisa pelanggan pilih sesuai selera. Jangan lupa gunakan detergen berbahan ramah lingkungan dan tidak merusak serat-serat pakaian.

Pengering, Kebanyakan mesin cuci saat ini sudah dilengkapi dengan fitur pengering. Namun, apabila ingin mempercepat pekerjaan, lebih baik sediakan alat pengering secara terpisah. Alat pengering akan membantu menyelesaikan pekerjaan dalam hitungan singkat. Pastinya pelanggan akan semakin puas jika pesanannya cepat tuntas. Alat pengering juga sangat cocok dipakai saat musim penghujan atau ketika cuaca sedang mendung. Jadi, pakaian bisa kering dengan cepat tanpa bantuan sinar matahari. Pakaian yang kering sempurna akan terhindar dari aroma apak dan mencegah tumbuhnya jamur. Harga mesin pengering memang tidak murah. Namun, jika penghasilan bisnis laundry murah anda  sudah stabil, tak ada salahnya untuk membeli.

Hanger dan jemuran, Modal masih terbatas dan dibutuhkan untuk keperluan lain? Itu artinya Anda masih harus mengandalkan panas matahari untuk mengeringkan pakaian. Hanger sekaligus tali atau tiang jemuran memang sudah menjadi peralatan dasar dalam usaha laundry murah. Namun, pemilihan materialnya perlu diperhatikan. Kalau membeli hanger dan jemuran berbahan kawat, pastikan kawatnya terbuat dari baja nirkarat (stainless steel). Ini bertujuan agar karat tidak menodai atau merusak warna pakaian. Sementara itu, jika memilih hanger dan jemuran bermaterial plastik, pastikan bahannya kukuh dan tahan lama. Berhati-hatilah dalam menggunakan bahan plastik agar pakaian tidak rusak. Ingat untuk selalu membersihkan debu dan kotoran yang menempel pada hanger dan jemuran secara berkala.